ANALISIS PENGARUH IMPLEMENTASI ARTIFICIAL INTELLIGENCE (AI) TERHADAP EFESIENSI OPERASIONAL, KINERJA SDM, DAN KEUNGGULAN BERSAING PADA TELKOMSEL SMART OFFICE JAKARTA
##plugins.themes.bootstrap3.article.main##
Abstract
Perkembangan teknologi mendorong perusahaan untuk berinovasi demi bersaing. Penggunaan Artificial intelligence (AI) semakin fokus karena efisiensi operasional dan kinerja SDM. Telkomsel Smart Office Jakarta mengalami tantangan sebelum mengadopsi AI pada tahun 2020, seperti chatbot. Meskipun awalnya meningkatkan kinerja, tantangan konsistensi muncul. Namun, pada 2023, terjadi peningkatan kinerja yang signifikan, menunjukkan kontribusi positif AI. Meskipun populer, penilaian kinerja SDM masih bersifat subjektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh artificial intelligence (AI) terhadap efesiensi operasional, kinerja SDM, dan keunggulan bersaing pada Telkomsel Smart Office Jakarta. Penelitian tersebut akan dianalisis secara parsial dan secara simultan terhadap ketiga variabel terikat tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Pengambilan sampel dilakukan melalui teknik sampling dengan metode sampling jenuh, serta menggunakan 33 responden sebagai sampel. Data primer yang digunakan diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara langsung dan data sekunder diperoleh melalui studi kepustakaan. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa artificial intelligence berpengaruh positif terhadap efisiensi operasional diperoleh nilai thitung sebesar 9.025 > 2,045 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Artificial intelligence berpengaruh positif terhadap kinerja SDM diperoleh nilai thitung sebesar 25.865 > 2,045 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi 1,462. Artificial intelligence berpengaruh positif terhadap keunggulan bersaing diperoleh nilai thitung sebesar 8.839 > 2,045 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05 dan memiliki nilai koefisien regresi 0,519.
##plugins.themes.bootstrap3.article.details##
Darmanto, & Wardaya, S. (2016). Manajemen Pemasaran Untuk Mahasiswa, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Yogyakarta: Budi Utama
Furqan, S., & Siregar, O. M. (2022). Analisis Perekrutan Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Terhadap Kinerja Karyawan Pada Industri Kreatif Agensi Periklanan. TRANSEKONOMIKA: AKUNTANSI, BISNIS DAN KEUANGAN, 2(6), 217-224.
Hidayat, R. (2022). Manajemen Organisasi Sumber Daya Manusia. Malang: Media Nusa Creative.
Jansen, S. (2022). What Was Artificial intelligence? Media Studies Press: Betlehem.
Judijanto, e. a. (2024). The Effect of Artificial intelligence Adoption, Demand Prediction, and Production Planning on Operational Efficiency in the Textile Industry in Jakarta. Jurnal West Science Interdisciplinary Studies, 2(2), 415-422.
Malisa, R. M., Nasution, M. A., & Siregar, O. M. (2022). Strategi Bisnis dalam Meraih Keunggulan Bersaing melalui Metode Analisis SWOT. Journal of Social Research, 1(7), 743-750.
Marbawi. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia Teori, Praktik Dan Penelitian. Ljokseumawe: Unimal Press.
Pratama, A. S., & et, a. (2023). Pengaruh Artificial intelligence, Big Data Dan Otomatisasi Terhadap Kinerja SDM Di Era Digital. Jurnal Publikasi Ilmu Manajemen (JUPIMAN), 2(4), 108-123.
Purwanti. (2023). Akuntansi Manajemen. Jakarta. Jakarta: Salemba Empat. Rachmawati. (2021). Saluran Pemasaran Ubi (Ipomoea Batatas) di Sub Terminal Agrobisnis Ngoro. Jombang: LPPM Universitas KH. A. Wahab Hasbullah.
Raharjo, B. (2021). Penerapan Artificial Intelegent (AI) Dalam Bisnis. Semarang: Yayasan Prima Agus Teknik.
Reftiana. (2023). Pemanfaatan Teknologi Blockchain Untuk Transparansi dan Keamanan Dalam Pertanian. Cilincing: Elementa Agro Lestari.
Russel, S. J. (2016). Artificial intelligence: A modern Appeoach. London: Pearson Education.
Solihin, R. (2023). Pengaruh Knowledge Management Terhadap Kinerja Sumber Daya Manusia Dengan Artificial intelligence Sebagai Variabel Moderasi Di Pt. Telekomunikasi Selular Wilayah Surabaya. Jurnal Edunomika, 7(2), 1-14.